Minggu, 06 Maret 2011

Ayam Saus Tomat


Pernah ga merasa bosen masak ? Sebenar nya sih bukan proses memasak nya yang bikin bosen , tapi perasaan koq yang di masak menu nya bolak balik ketemu lagi . Untuk masakan memang anak anak ga begitu suka kalau aku eksperimen menu yang tidak biasa . Lain hal nya kalau kue mereka suka kalau ada kue jenis baru di rumah.

Hari ini minta nya ayam saus tomat, resep nya sih hasil ngarang asal cemplung aja . Yang penting rasa nya donk......Silahkan di coba


AYAM SAUS TOMAT
ala mama kribo

1/2 Ekor ayam di potong kecil
1/2 Bawang bombay iris tipis
2 Siung bawang putih di memarkan
1/2 Wortel di iris bentuk korek api
2 Cabe merah, iris tipis
1Batang daun bawang , iris tipis
1/2 sdm minyak wijen
Garam , merica
Saus Tomat secukupnya
Sedikit air

Cara membuat:
Goreng ayam setengah matang / sampai berwarna kecoklatan.
Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
Masuk kan saus tomat, wortel dan sedikit air, biarkan mendidih.
Kemudian masuk kan ayam yang telah di goreng, bumbui dengan garam, merica dan minyak wijen, aduk rata . Kecilkan api.
Masak sampai bumbu meresap ke dalam ayam .
Sebelum masakan di angkat dari api , beri irisan cabe merah dan daun bawang, aduk rata.
Matikan api , siap di hidangkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar